Bupati dan Wakil Bupati Terpilih Musi Rawas Ikuti Gladi Bersih

- Editor

Rabu, 19 Februari 2025 - 22:10 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MUSI RAWAS – Hujan ringan yang menyelimuti Jakarta sejak Rabu (19/2/2025) pagi tak menyurutkan semangat 481 kepala daerah terpilih hasil Pilkada 27 November 2024 untuk mengikuti gladi bersih di Monumen Nasional (Monas). Kegiatan ini menjadi pemantapan akhir sebelum mereka resmi dilantik di Istana Merdeka sehari kemudian pada Kamis (20/2/2025).

Para kepala daerah, terdiri dari 33 gubernur, 364 bupati, dan 84 wali kota, termasuk pasangan Bupati dan Wakil Bupati terpilih Kabupaten Musi Rawas (Mura), Hj Ratna Machmud @ratnamachmud dan H Suprayitno @h.suprayitno01 , tampil seragam dengan kemeja putih dan celana hitam,Mereka berkumpul di kawasan Monas, bersiap menjalani rangkaian protokol yang telah disusun Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri). Meski gerimis turun, wajah-wajah antusias tetap terlihat. Beberapa menggunakan tangan atau topi untuk menutupi kepala, sementara lainnya tetap berdiri tegap menunggu arahan panitia.

Setelah pemanasan ringan, para peserta dibagi ke dalam 30 peleton. Barisan kepala daerah ini kemudian bergerak rapi menuju Istana Merdeka di Jalan Medan Merdeka Utara, diiringi marching band dari Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) Jatinangor, Sumedang. Bupati dan Wabup terpilih, Hj Ratna Machmud dan H. Suprayitno, tampak semangat dan antusias.

“Acara gladi bersih ini untuk memastikan kelancaran pelantikan besok. Latihan baris-berbaris adalah simbol kekompakan kami sebagai pemimpin daerah,” ujar Ratna Machmud.

Di dalam istana, pelantikan akan dilakukan secara simbolis, dengan perwakilan dari berbagai agama maju terlebih dahulu. Setelahnya, satu per satu kepala daerah akan berjabat tangan dengan Presiden, Wakil Presiden, dan pejabat pusat lainnya dalam prosesi yang diperkirakan berlangsung sekitar 30 menit.

Pelantikan di Istana Merdeka bukanlah akhir dari rangkaian agenda dari para kepala daerah. Mulai 21 hingga 28 Februari 2025, mereka dijadwalkan mengikuti retreat di Akademi Militer (Akmil) Magelang.*(ADV)

Berita Terkait

Grand Opening Pantai Senaya Beach,Akbar Bintang Putranto Optimis Wisata Pantai Semakin Gemilang
Calon Bupati Pasaman Nomor Urut 1, Welly Suhery, Kembali Menunjukkan Kedekatannya Dengan Masyarakat Akar Rumput
Dalam Suasana Menghangat, Paslon Nomor Urut 1 Willy Suheri – Parulian Cairkan Suasana Dengan Sorak Penonton
Elektabilitas Tertinggi, Welly-Parulian Diprediksi Menang Telak di PSU Pilkada Pasaman
Silaturahmi Ke Bonjol, Willy Suheri Menunjukkan Kedekatannya Dengan Masyarakat
Penyidik Kejari Pringsewu Kembali Terima Titipan Pengembalian Kerugian Negara, Total Capai Rp494 Juta dalam Perkara Dugaan Korupsi Dana Hibah LPTQ Tahun 2022
Kejaksaan Negeri Pringsewu Sosialisasikan Penerangan Hukum di Pekon Mataram
Polsek Trimurjo,Amankan Satu Pelaku Curanmor Yang Sempat di Hakimi Masa,Satu Pelaku Melarikan Diri (DPO)
Tag :

Berita Terkait

Kamis, 17 April 2025 - 17:19 WIB

Grand Opening Pantai Senaya Beach,Akbar Bintang Putranto Optimis Wisata Pantai Semakin Gemilang

Kamis, 17 April 2025 - 16:11 WIB

Calon Bupati Pasaman Nomor Urut 1, Welly Suhery, Kembali Menunjukkan Kedekatannya Dengan Masyarakat Akar Rumput

Kamis, 17 April 2025 - 16:09 WIB

Dalam Suasana Menghangat, Paslon Nomor Urut 1 Willy Suheri – Parulian Cairkan Suasana Dengan Sorak Penonton

Kamis, 17 April 2025 - 16:05 WIB

Elektabilitas Tertinggi, Welly-Parulian Diprediksi Menang Telak di PSU Pilkada Pasaman

Kamis, 17 April 2025 - 16:03 WIB

Silaturahmi Ke Bonjol, Willy Suheri Menunjukkan Kedekatannya Dengan Masyarakat

Rabu, 16 April 2025 - 18:53 WIB

Kejaksaan Negeri Pringsewu Sosialisasikan Penerangan Hukum di Pekon Mataram

Rabu, 16 April 2025 - 17:11 WIB

Polsek Trimurjo,Amankan Satu Pelaku Curanmor Yang Sempat di Hakimi Masa,Satu Pelaku Melarikan Diri (DPO)

Selasa, 15 April 2025 - 11:04 WIB

Untuk Masyarakat Yang Lebih Baik, BAZ Pasaman Miliki Program RTLH, BAZNAS Cerdas Dan Pasaman Sejahtera

Berita Terbaru